Pada akhirnya ruang ini lepas dari makna 'goresan harian' sendiri. Ini bukan hanya goresan tidak juga harian. Ketika saya membutuhkan tempat, ini menjadi ruang untuk bersuara atau diam, mewarnainya dengan yang ada dalam dada atau diluar dari diri, mungkin lebih banyak tertuang kegelisahan dan berputar pada yang itu-itu saja, menunjukkan betapa jauh diri ini dari kata sempurna, tapi setidak-tidaknya bagi saya ini adalah sebuah catatan kecil tentang perjalanan.
Selasa, 09 Juli 2002
jangan kau kira semua ini berarti semua yang ada disini kematian dalam bis bergerak masih dalam satu propinsi keheningan telinga tanpa harus dimengerti keheningan mata dari lalulintas lantas kenapa sepertinya ada sebuah pemaksaan kenapa kau lupa kenapa kau enyah ...kematian dan nasi bungkus dalam kantong kresek harganya kurang dari 2000 perak mengisi perut kita satu hari tiga kali buat bersama dengan tertawa diatas ranjang dan kau setelah itu biasa tertidur dengan lucunya amat lucu malaikat beputar-putar di ruang hidup kita 2 kali 4 meter tak lebih dari itu biasa menghentikan desahan nafas-nafas kita setelah sampai kau naik becak aku naik sepeda kalau tak bisa dipaksa bukan ini bukan untuk dimengerti ludahi saja semua tulisan ini kenapa kau terus saja baca dan buka halaman halaman ini !