Rabu, 13 Desember 2000

persimpangan jalan, warung makan, pom bensin, pintu keluar kampus, mahasiswa-mahasiswi, mikrolet, tawa, ceria, sudah tak usah peduli pada yang dulu mengisi hati, berpikir, berjalan, genangan air, mobil motor saling selip-selipan, tikungan, tas dan buku-buku, wartel, toko kecil, kost-kost an, mini market, foto copy, warnet, sudah berapa kali melewati jalan ini, lebih sering ada di belakang, ikut saja meski benci kebut-kebutan, diam, indah, manis, rangkaian kata-kata ini hanya rangkain ungkapan yang menjenuhkan dan membosankan....